Sambutan oleh Kepala KPP Pratama Manokwari

Sambutan oleh Kepala KPP Pratama Manokwari

Penandatanganan Piagam Pencanangan oleh Kepala KPP Pratama Manokwari

Penandatanganan Piagam Pencanangan oleh Kepala KPP Pratama Manokwari

Penandatanganan Pakta Integritas secara simbolis oleh pegawai KPP Pratama Manokwari

Penandatanganan Pakta Integritas secara simbolis oleh pegawai KPP Pratama Manokwari

Para pegawai menghadiri kegiatan Pencanangan Pembangunan ZI menuju WBK

Para pegawai menghadiri kegiatan Pencanangan Pembangunan ZI menuju WBK

Seluruh pegawai melakukan foto bersama

Seluruh pegawai melakukan foto bersama

Dalam rangka mendukung upaya dan salah satu program pemerintah dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih dan bebas dari korupsi, Kantor Pelayanan Pajak Pratama (KPP) Manokwari melaksanakan kegiatan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi di Aula KPP Pratama Manokwari (Selasa, 27/02).

Kegiatan ini dihadiri oleh 67 pegawai yang dipimpin oleh Kepala KPP Pratama Manokwari, Vincentius Sukamto. "Kita harus bebas dari korupsi, hanya saja belum dituangkan dalam dokumentasi yang formal, sehingga tahun ini dilakukan melalui dokumentasi, dan nantinya ada penilaian-penilaian untuk layak disebut KPP Pratama Manokwari Bebas dari Korupsi," ujar Vincentius Sukamto dalam sambutannya.

Setelah memberikan sambutan, Kepala KPP Pratama Manokwari menandatangani Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh peserta kegiatan. KPP Pratama Manokwari berharap kegiatan ini dapat menjadi semangat dan penguat komitmen seluruh pegawai di lingkungan KPP Pratama Manokwari sebagai kawasan yang Bebas dari Korupsi.