Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Kandangan mengadakan edukasi pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi Usahawan di KP2KP Kandangan (Senin, 22/3).

Acara ini terselenggara berkat kerja sama KP2KP Kandangan dengan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Hulu Sungai Selatan. Ini menjadi bukti bahwa pengusaha di Kabupaten Hulu Sungai Selatan memiliki kesadaran akan pentingnya kewajiban perpajakan.

Cuaca saat penyelenggaraan acara kurang bersahabat sehingga jumlah peserta yang datang tidak sebanyak ketika pendaftaran. Namun hal ini tidak mengurangi semangat untuk belajar pelaporan SPT Tahunan. Acara dibuka oleh Edi Harsono, Kepala KP2KP Kandangan dengan mengapresiasi Hipmi Hulu Sungai Selatan yang telah berkenan untuk bekerja sama.

Acara ini diisi oleh Muhammad Rifqi Saifudin sebagai Tim Penyuluh KP2KP Kandangan. Edukasi ini dikhususkan bagi pengusaha sehingga materi yang diberikan adalah pengisian SPT Tahunan 1770 dengan menggunakan e-Form.

Diskusi tetap berlangsung meski curah hujan sangat tinggi di wilayah ini. Peserta mendengarkan materi dan banyak bertanya tentang hak dan kewajibannya sebagai wajib pajak. Tak disangka ada wajib pajak yang langsung melaporkan SPT Tahunan sesaat setelah acara selesai. Pengusaha lain yang belum memiliki NPWP bergegas mendaftarkan diri melalui daring di situs ereg.pajak.go.id.

Kelapa KP2KP Kandangan memberikan kenang-kenangan kepada peserta di penghujung acara sebagai apresiasi telah menghadiri acara edukasi ini.