Univestias Islam Lamongan (Unisla) menyelenggarakan seminar perpajakan dengan mengambil tema "Tantangan Perpajakan di Era Revolusi Industri 4.0" di Gedung Auditorium Unisla, Jalan Veteran 53A, Lamongan (Kamis, 30/1). Kegiatan ini diikuti oleh 170 mahasiswa semester 4 Akuntansi dan beberapa dosen pengajar.
Anang Purnadi selaku pemateri dari KPP Pratama Lamongan menyampaikan tantangan perpajakan yang dihadapi di era ekonomi digital saat ini ada dua. Tantangan yang pertama adalah bagaimana menciptakan aturan yang adil, kompetitif, dan memiliki kepastian hukum. Tantangan berikutnya memanfaatkan teknologi digital untuk mengembangkan layanan kepada wajib pajak.
- 9 kali dilihat