Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Poso mengunjungi Kantor Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah (Jumat, 26/1). Kunjungan ini dilakukan untuk berkoordinasi seputar asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Orang Pribadi tahun 2023.

Tim yang bertugas kali ini adalah Kepala Seksi Pelayanan Singgih Hadi Prasojo, Asisten Penyuluh Akmad Tahmid Amir, dan Pelaksana Octika Puspita. Pada kesempatan ini, petugas bertemu langsung dengan Bagian Keuangan KPU Morowali Utara. Petugas menanyakan adanya progress dan kendala dalam pembuatan bukti potong serta pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi kepada Bidang Keuangan KPU Morowali Utara.

“Kami mengalami kebingunan ketika menghitung pajak penghasilan untuk honor yang bersifat insidental pada beberapa pegawai. Apakah bisa kami diajarkan perhitungannya, namun dilakukan setelah pemilu selesai?” ucap Kepala Subbagian Keuangan KPU.

Menanggapi pertanyaan tersebut, Singgih berujar bahwa timnya siap membantu KPU Morowali Utara dalam mengedukasi perhitungan pajak penghasilan.

"Kita dapat mengagendakannya bersamaan dengan asistensi SPT Tahunan Orang Pribadi 2023,” jawab Singgih. Akhirnya Singgih dapat mengerti kendala yang dialami wajib pajak instansi pemerintah dan orang pribadi melalui kunjungan ini.

Singgih pun berharap semua wajib pajak dapat pelaporan dengan benar dan tepat waktu agar terhindar dari sanksi adminitrasi atas keterlambatan pelaporan SPT Tahunan.

 

Pewarta: Dewa Ardiansyah Adani / Singgih Hadi Prasojo
Kontributor Foto: Octika Puspita
Editor: Syafa'at Sidiq Ramadhan

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.