
Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sidikalang mengadakan Pekan Panutan Penyampaian SPT Tahunan bersama Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu di Balai Budaya Sidikalang (Selasa, 9/3).
Acara dibuka oleh Kepala KPP Pratama Kabanjahe Amir Fauzi yang dalam kesempatan tersebut juga menjelaskan bahwa kegiatan penyuluhan berupa bimbingan teknis dan pemaparan materi perpajakan di Kabupaten Dairi sudah rutin dilaksanakan.
Amir menjelaskan bermacam inovasi dan adaptasi yang telah dilakukan DJP demi pelayanan perpajakan di masa pandemi Covid-19. "Adanya kemudahan pelaporan SPT Tahunan dengan e-Filing merupakan satu dari sekian banyak inovasi yang dimiliki oleh DJP", ujar Amir.
Bupati Eddy juga mengapresiasi langkah dan kemudahan yang diberikan oleh KPP Pratama Kabanjahe. Eddy kembali mengingatkan para camat dan kepala desa yang hadir di acara tersebut mengenai vitalnya keberadaan pajak bagi keberlangsungan negara dan pentingnya peran camat dan kepala desa untuk turut memberikan imbauan di wilayah kerjanya masing-masing mengenai pentingnya pelaporan SPT Tahunan sebagai bentuk tanggung jawab.
Acara dilanjutkan dengan asistensi pelaporan SPT Tahunan kepada Bupati Dairi dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Dairi yaitu Komandan Distrik Militer Dairi Letkol. Adietya Y. Nurtono, Kepala Kejaksaan Negeri Dairi Syahrul J. Subuki dan Kepala Kepolisian Resor Dairi AKBP Ferio Sano Ginting.
Spanduk berisi ajakan untuk melaporkan SPT Tahunan juga diberikan kepada seluruh camat di Kabupaten Dairi agar dapat dipasangkan di tempat strategis di tiap kecamatan.
Njuah Njuah, Horas, Mejuah Juah!
- 44 kali dilihat