Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Malinau kembali menyelenggarakan Pekan Panutan Kedua di Polres Malinau, JL Pusat Pemerintahan No. 1 RT 010, Malinau Hulu, Malinau Kota, Kabupaten Malinau (Kamis, 25/2).
Kegiatan ini disambut baik oleh AKBP Agus Nugraha dan juga sejumlah ASN Polri setempat. Kegiatan ini diawali dengan pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi Tahun Pajak 2020 AKBP Agus Nugraha.
Kegiatan dilanjutkan dengan silaturahmi antara Andika Setiawan, selaku Kepala KP2KP Malinau dan AKBP Agus Nugraha. Andika Setiawan menjelaskan dengan rinci mengenai hak dan kewajiban perpajakan sebagai ASN yang harus dipenuhi setiap tahun, yaitu pelaporan SPT Tahunan.
Mengetahui hal tersebut AKBP Agus Nugraha, mengajak untuk selalu patuh memenuhi kewajiban perpajakan yaitu melaporkan SPT Tahunan secara tepat waktu kepada seluruh jajaran Polri di Kabupaten Malinau.
Pada akhir kegiatan, KP2KP Malinau memberikan piagam penghargaan kepada ASN Polres Malinau karena telah melaporkan SPT dengan tertib dan juga memberikan suvenir sebagai bentuk kenang-kenangan. Tak lupa, AKBP Agus Nugraha juga mengucapkan terima kasih kepada Tim KP2KP Malinau karena telah melakukan Pekan Panutan di Polres Malinau.
- 38 kali dilihat