
Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Limboto menggelar kegiatan Asistensi Pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi dengan e-Filing di ruang pelayanan Bank BRI cabang Limboto, Gorontalo (Rabu, 17/2). Dalam pelaksanaan kegiatan, KP2KP Limboto dibantu oleh Relawan Pajak dari IAIN Sultan Amai Gorontalo.
Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 17.00 WITA, dengan pemaparan materi e-Filing oleh Petugas Penyuluh KP2KP Limboto Baihaqi.
Selain 20 pegawai Bank BRI cabang Limboto yang hadir sebagai peserta, nampak juga beberapa nasabah Bank BRI ikut hadir pada kegiatan asistensi pelaporan SPT Tahunan tersebut.
Beberapa peserta mengaku sudah ingin melaporkan SPT Tahunannya akan tetapi masih belum sempat dengan alasan sibuk dengan pekerjaan. “Saya sudah ingin melaporkan SPT Tahunan saya dari kemarin-kemarin tapi masih belum sempat karena masih banyak pekerjaan yang belum selesai Pak, alhamdulillah dengan adanya kegiatan seperti ini bisa sekalian menjadi pengingat buat saya,” ungkap salah satu pegawai Bank BRI cabang Limboto Mohamad Andi.
Baihaqi mengatakan tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan kesadaran wajib pajak dalam memenuhi kewajibannya sebagai wajib pajak khususnya dalam melaporkan SPT Tahunan sebelum tanggal jatuh tempo yaitu tanggal 31 Maret 2021.
Meskipun kegiatan dilaksanakan secara tatap muka, terlihat kegiatan ini dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19.
- 78 kali dilihat