Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Parepare menerima kunjungan kerja dari Sekretaris Daerah Kota Parepare Iwan Asaad, Parepare (Jumat, 25/3).

Dalam kesempatan ini, Iwan Asaad disambut langsung oleh Kepala KPP Pratama Parepare Yusan Jubiantara dan Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi IV KPP Pratama Parepare Aldian Noor Habib Riza di ruang Kepala KPP Pratama Parepare. Pertemuan kedua belah pihak ini pun dilangsungkan dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.

Audiensi antara pihak KPP Pratama Parepare dan Pemerintah Daerah Kota Parepare ini sendiri dilakukan dalam rangka mempererat sinergi sekaligus pelaksanaan koordinasi mengenai pemenuhan kewajiban pajak, khususnya dengan perangkat daerah Kota Parepare.

Dalam kesempatan ini pula dilaksanakan seremonial pemberian penghargaan dari KPP Pratama Parepare kepada Iwan Asaad karena telah melakukan pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan di awal waktu menggunakan e-Filing. Menanggapi hal ini, Iwan Asaad juga menyampaikan bahwa dirinya sudah mengimbau kepada seluruh perangkat kerja kota Parepare untuk melakukan pelaporan SPT sebelum 31 Maret 2021. “Saya sudah mengimbau kepada perangkat kerja Parepare untuk melaporkan SPT sebelum 31 Maret,” jelas Iwan.

Audiensi antara kedua belah pihak diakhiri dengan pembahasan koordinasi terkait rencana vaksinasi pegawai KPP Pratama Parepare yang dalam pelaksanaannya akan melibatkan pemerintah daerah.