Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jawa Timur I menyelenggarakan media gathering di Surabaya (Selasa, 27/4) Acara yang dikemas dengan acara bincang pajak bersama Kepala Kanwil DJP Jawa Timur I, John L Hutagaol serta ceramah Ramadhan yang disampaikan oleh K.H Imam Chambali dari Pondok Pesantren Al-Jihad Surabaya.

Acara yang mulai pukul 15.00 WIB s.d 17.30 WIB dihadiri 38 awak media dari media cetak, televisi dan radio serta media daring yang ada di Surabaya dengan tetap memperhatikan prosedur protokol kesehatan yang ditetapkan.

John L Hutagaol pada kesempatan pertama menyampaikan informasi kinerja Kanwil DJP Jawa Timur I triwulan I tahun 2021 antara lain penerimaan pajak dari target setahun 2021 sebesar 44,8 triliun s.d Maret 2021 dapat direalisasikan sebesar 9,06 triliun atau 20,24%, sedangkan upaya pengamanan penerimaan yang akan dilaksanakan meliputi penyuluhan secara terus menerus, pemberian pelayanan dengan optimal dan penegakan hukum atas wajib pajak yang belum melaksanakan kepatuhannya secara benar.

Pada sesi ceramah Ramadhan, Ustadz K.H Imam Chambali menyampaikan antara lain perlunya kesabaran, keikhlasan dalam bekerja serta niat dari hati yang paling dalam untuk bekerja baik yang harus dilakukan oleh awak media maupun pegawai pajak.

Acara yang selesai pada pukul 17.30 WIB dihadiri 38 awak media dari media cetak, televisi dan radio serta media online yang ada di Surabaya dengan tetap memperhatikan prosedur protokol kesehatan yang ditetapkan.

Kanwil DJP Jawa Timur I berharap acara media gathering ini perlu diadakan secara rutin untuk tetap menjaga silaturahmi dan mempererat sinergitas antara Kanwil DJP Jaw imur I dengan rekan-rekan media.