Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Badung Utara menutup bulan Maret 2021 dengan memberi apresiasi kepada relawan pajak di aula lantai 3 gedung KPP Pratama Badung Utara, Jl. Ahmad Yani No. 100 Denpasar (Rabu, 31/3).

Kepala KPP Pratama Badung Utara Paulus Soetjipto Adi Dosoputro mengatakan, apresiasi ini diberikan karena 24 orang relawan pajak yang berasal dari Universitas Dhyana Pura (Undhira) itu telah membantu masyarakat dengan memberikan asistensi pelaporan SPT Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi secara daring.

“Saya berharap, dengan ikut serta bergabung dengan Kantor Pajak Badung Utara dalam asistensi pelaporan SPT Tahunan ini, relawan pajak dapat meningkatkan pengetahuan teknis pelaporan SPT Tahunan secara online (daring), etos kerja, kerja sama, dan komunikasi antar pegawai,” ujarnya kepada relawan pajak yang bertugas sejak  22 Februari hingga 31 Maret 2021 itu.

Kepala Seksi Pelayanan Tanti Budi Setyorini menjelaskan, relawan pajak Undhira sudah membantu 1.052 wajib pajak hingga batas akhir pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi. “Berdasarkan survei terhadap wajib pajak, selama 26 hari kerja atau sekitar 208 jam, para relawan pajak telah memberikan pelayanan asistensi pelaporan SPT tahunan dengan hasil yang memuaskan,” ungkapnya.  

Adapun jenis SPT Tahunan yang dibantu oleh relawan pajak secara daraing melalui e-Filing tersebut yaitu jenis SPT 1770 S dan 1770 SS. Dalam memberikan asistensi SPT ini, para relawan pajak menggunakan komputer, laptop, maupun gawai yang dibawa sendiri oleh wajib pajak.

Tanti mengklaim, meski kegiatan dilaksanakan di tengah pandemi yang membuat orang semakin terbatas dalam berkegiatan di luar ruangan, pihaknya tetap menjaga protokol kesehatan dengan ketat. “Untuk menghindari kerumuman, kami mengoptimalkan antrean online, sehingga asistensi pelaporan SPT Tahunan dapat berjalan dengan kondusif,” pungkasnya. (RBU)