KP2KP Putussibau menghadiri undangan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kapuas Hulu bertempat di gedung MABM Kapuas Hulu (Sabtu, 21/8). Ahmad Jefri Adityas Wibawa, Kepala KP2KP Putussibau hadir sebagai narasumber dihadapan perangkat desa menyampaikan informasi kewajiban perpajakan Terhadap pengelolaan Dana Desa agar kedepan lebih patuh dalam pembayaran dan pelaporan perpajakannya.

Selain itu, acara ini juga diharapkan dapat menjadi sarana mempererat silaturahmi Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kapuas Hulu dengan KP2KP Putussibau untuk saat ini dan pada masa yang akan datang.

"Menurut saya ini merupakan kesempatan yang bagus bagi KP2KP Putussibau untuk mempererat hubungan baik dengan satuan kedinasan lainnya di Kapuas Hulu. Dari yang saya lihat, para peserta juga ikut aktif berinteraksi dalam acara ini," kata Teguh, salah satu pelaksana KP2KP Putussibau yang juga ikut serta dalam acara tersebut.