Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kotabumi menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kepatuhan pajak di wilayah kerjanya dengan menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) e-Bupot untuk Instansi Pemerintah di Aula Payan Mas KPP Pratama Kotabumi (Senin,24/6). Kegiatan ini dihadiri oleh 50 peserta yang berasal dari instansi pemerintah daerah di Kabupaten Lampung Utara. 

Bimtek ini merupakan langkah penting dalam mendukung implementasi e-Bupot, fitur yang dikembangkan oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP) untuk memudahkan instansi pemerintah dalam membuat bukti potong elektronik, serta membuat dan melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Masa Unifikasi dan SPT Masa Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21/26. 

Acara dibuka oleh sambutan Kepala KPP Pratama Kotabumi, Nurdin Edwin. "Dengan menggunakan e-Bupot, diharapkan bendahara instansi pemerintah dapat lebih patuh dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya," ujar Edwin.

Lebih lanjut, Edwin menjelaskan bahwa e-Bupot memiliki beberapa manfaat antara lain mempermudah dan mempercepat proses pembuatan bukti potong elektronik, mempermudah dan mempercepat proses pembuatan dan pelaporan SPT Masa Unifikasi dan SPT Masa PPh Pasal 21, meminimalisasi kesalahan dalam pembuatan bukti potong dan SPT Masa, serta meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan negara. 

Narasumber dalam Bimtek ini adalah Tim Fungsional Penyuluh KPP Pratama Kotabumi. Dalam pemaparannya, narasumber menjelaskan secara detail tentang fungsi dan manfaat e-Bupot, cara membuat bukti potong elektronik, cara membuat dan melaporkan SPT Masa secara elektronik, serta tips dan trik dalam menggunakan e-Bupot secara efektif dan efisien. Peserta Bimtek tampak antusias mengikuti kegiatan ini dan memberikan banyak pertanyaan kepada narasumber. Peserta merasa mendapatkan banyak pengetahuan dan keterampilan baru dalam menggunakan e-Bupot. 

Salah satu peserta Bimtek, Nita, Bendahara Dinas Pendidikan Kabupaten Lampung Utara, menyampaikan bahwa Bimtek ini sangat bermanfaat baginya. "Saya baru pertama kali menggunakan e-Bupot dan Bimtek ini membantu saya memahami cara penggunaannya dengan mudah," ujar Nita. Nita menambahkan bahwa e-Bupot akan sangat membantu dalam pekerjaannya sehari-hari. "Dengan menggunakan e-Bupot, saya dapat menyelesaikan pekerjaan saya dengan lebih cepat dan mudah," ujar Nita. 

"Bimtek e-Bupot ini merupakan salah satu bukti komitmen KPP Pratama Kotabumi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada wajib pajak. Dengan meningkatkan pemahaman dan keterampilan bendahara instansi pemerintah dalam menggunakan e-Bupot, diharapkan kepatuhan pajak di Kabupaten Lampung Utara dapat terus meningkat," pungkas Nurdin Edwin.

 

Pewarta: Nurdin Edwin
Kontributor Foto: Riswanda Wahyu Imawan
Editor: Imam Dharmawan

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.