
Tax Center Universitas Pembangunan Jaya (TCUPJ) berkolaborasi dengan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pondok Aren mengadakan kegiatan seminar perpajakan bertajuk “Bincang Pajak dan Sharing Session e-Faktur & e-SPT”, bertempat di gedung B kampus UPJ, Jalan Cendrawasih Raya Bintaro Jaya Blok B7/P, Sawah Baru, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten (Jumat, 26/5).
Seminar ini diikuti oleh 30 relawan pajak UPJ. Kegiatan ini dibuka oleh kepala TCUPJ Agustine Dwianika . Dalam sambutannya Agustine menyampaikan kepada relawan pajak untuk senantiasa mengupgrade pengetahunan perpajakan, termasuk aplikasi e-Faktur dan e-SPT PPh Pasal 21 dalam rangka pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat. “Nantinya apabila sudah terjun langsung dalam dunia kerja sebagai entrepreneurship, hal ini akan sangat bermanfaat bagi relawan pajak semua,” ujar Agustine.
Acara kemudian dilanjutkan dengan seminar oleh penyuluh pajak KPP Pratama Pondok Aren Veronika Hutabarat yang memaparkan tentang mekanisme instalasi aplikasi e-Faktur desktop dan tata cara pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) masa Pajak Pertambahan Nilai (PPN) melalui web-efaktur.pajak.go.id.
Materi berikutnya disampaikan oleh penyuluh pajak KPP Pratama Pondok Harmoko tentang instalasi aplikasi SPT Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 dan tata cara pelaporan SPT masa PPh Pasal 21 melalui e-filing di laman pajak.go.id.
Setelah sesi pemaparan materi selesai, acara dilanjutkan dengan sesi diskusi dengan relawan pajak. Beberapa relawan pajak berdiskusi tentang mekanisme penghitungan PPN, batas waktu upload faktur pajak, penghitungan PPh untuk ekspatriat, dan jaminan kerahasiaan data yang dilaporkan di SPT Tahunan wajib pajak oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Seminar ditutup dengan penyerahan sertifikat dari TCUPJ kepada narasumber.
Pewarta: Harmoko |
Kontributor Foto: Tax Center UPJ |
Editor: Ida Laila |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 47 kali dilihat