Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Karanganyar menggelar Kegiatan Tax Goes to School (TGTS) di SMK Muhammadiyah 2 Karanganyar (Selasa, 6/6). Kegiatan kali ini dihadiri oleh lima puluh siswa. Kegiatan dimulai pukul 10.00 WIB dan diakhiri pukul 12.00 WIB di ruang pertemuan SMK Muhammadiyah 2 Karanganyar yang beralamat di Jalan Monginsidi, Manggeh, Kelurahan Tegalgede, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Karanganyar.
Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah 2 Karanganyar Muzaiyin Arifin, dalam sambutannya, menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan TGTS. Beliau juga mengingatkan para siswa terkait pentingnya pajak bagi negara.
“Saat ini, pajak merupakan komponen penting dalam keberlangsungan negara, karena sebagian besar penerimaan negara bersumber dari pajak. Saya berharap dengan adanya kegiatan ini para siswa dapat menambah wawasan dan pengetahuannya tentang perpajakan sehingga dapat bermanfaat juga untuk mendukung proses pembelajaran,” ungkap Muzaiyin. Ia menambahkan informasi bahwa para siswa yang hadir merupakan siswa jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga sehingga dalam pembelajaran juga mempelajari materi tentang perpajakan.
Adinda Novelia Puspita selaku Koordinator Tim Penyuluh Pajak KPP Karanganyar juga menyampaikan tujuan kegiatan TGTS dalam sambutannya.
“Kegiatan TGTS merupakan program dari Direktorat Jenderal Pajak yang ditujukan bagi para pelajar calon penerus generasi bangsa untuk meningkatkan kesadaran akan pajak sedini mungkin. Harapannya kelak siswa ini dapat turut membangun bangsa dengan melaksanakan kewajiban perpajakan dengan baik,” jelas Adinda.
Kegiatan TGTS kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi dan diskusi terkait APBN serta pentingnya perpajakan di Indonesia oleh Adinda beserta tim penyuluh pajak dari KPP Karanganyar. Berbagai pertanyaan disampaikan oleh para siswa di antaranya adalah pertanyaan terkait tata cara pemungutan pajak di Indonesia.
Masih dalam satu rangkaian kegiatan TGTS, pada pekan sebelumnya telah diadakan berbagai kegiatan lomba yang dapat diikuti oleh para siswa SMK Muhammadiyah 2 Karanganyar di antaranya adalah Lomba Puisi, Lomba Poster, dan Lomba Video. Adinda kembali mengungkapkan apresiasinya atas semangat para siswa mengikuti lomba. “Luar biasa. Terima kasih atas semangat adik-adik mengikuti lomba. Untuk TGTS kali ini peserta lomba sangat banyak,” ungkap Adinda sebelum pengumuman pemenang dilakukan.
Pemenang kegiatan lomba dan pembagian hadiah dilakukan pada akhir kegiatan TGTS. Nadyena Nahwa Firdaus sebagai pemenang Lomba Puisi membacakan puisinya yang berjudul "Membangun Bangsa" sebagai penutup kegiatan.
Pewarta: Windah Ferry Cahyasari |
Kontributor Foto: Rizalul Hanif |
Editor: Waruno Suryohadi |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 30 kali dilihat