Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kabanjahe melakukan kunjungan kerja ke Kantor Bupati Dairi di Sidikalang, Dairi, Sumatera Utara (Kamis, 4/5). Pada kunjungan ini, Kepala KPP Pratama Kabanjahe Raden Rara Endah Padminingrum bersama dengan Kepala Seksi Pelayanan Silvia Fransisca Sitio menyampaikan maksud utama kunjungan ini adalah untuk menjalin silaturahmi antara KPP Kabanjahe dengan Pemerintah Kabupaten Dairi.
Kepala KPP Kabanjahe Endah Padminingrum menyampaikan kepada Pejabat (Pj) Bupati Dairi Surung Charles Bantjin bahwa kunjungan ini dilaksanakan untuk melakukan koordinasi dan sinergi antara KPP Pratama Kabanjahe dengan Pemerintah Kabupaten Dairi dalam rangka pelaksanaan tugas pelayanan, pemberian edukasi perpajakan, pengawasan perpajakan, dan pertukaran data serta informasi.
“Adanya dukungan dari Pemerintah Daerah Dairi dapat mempermudah kinerja KPP dalam melakukan tugas di wilayah Kabupaten Dairi,” ujar Endah
Lebih lanjut, Endah menyampaikan peraturan tentang pemadanan NIK menjadi NPWP dan meminta bantuan Bupati Dairi agar dapat memberikan instruksi kepada seluruh masyarakat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Dairi untuk melakukan pemadanan NIK-NPWP secara mandiri melalui laman pajak.go.id.
Pj Bupati Dairi Surung Charles Bantjin menyatakan dukungan penuh kepada KPP Pratama Kabanajahe atas kinerja dan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat Kabupaten Dairi serta akan mengimbau seluruh masyarakat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Dairi untuk melakukan pemadanan NIK-NPWP secara mandiri.
Pewarta: |
Kontributor Foto: |
Editor: Bhakti Ary'son Phillind Sinaga |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 11 kali dilihat