Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jambi Telanaipura melaksanakan pengujian pemeriksaan lapangan di tempat kegiatan usaha wajib pajak di Desa Bukti Baling, Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi (Selasa, 4/6). Kegiatan dilakukan dalam rangka pengujian pemeriksaan lapangan terhadap Wajib Pajak yang bergerak di bidang Industri Minyak Mentah Kelapa Sawit. Kegiatan tersebut dimulai dari pukul 13.00 s.d. 15.00 WIB.

Pengujian pemeriksaan lapangan dilakukan oleh tim dari KPP Pratama Jambi Telanaipura yang dipimpin oleh Fungsional Pemeriksa Pajak Cecep Hendra Wijaya yang didampingi oleh Fungsional Pemeriksa Pajak Kornelius Rasninta Tarigan, Yessi Fitrawati Agung Sucipto dan Pelaksana Seksi Pemeriksaan, Penilaian, dan Penagihan Azzahra Insan Rusarino.

“Tanggapan wajib pajak sangat baik dan kooperatif, sehingga pemeriksaan lapangan dan konfirmasi data berjalan dengan lancar dan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai,” jelas Cecep Hendra Wijaya

Cecep menyatakan bahwa berdasarkan Pasal 1 Nomor 25 UU KUP, pemeriksaan adalah serangkaian kegiatan menghimpun dan mengolah data, keterangan, dan/atau bukti yang dilaksanakan secara objektif dan profesional berdasarkan suatu standar pemeriksaan untuk menguji kepatuhan pemenuhan kewajiban perpajakan dan/atau untuk tujuan lain dalam rangka melaksanakan ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan.

Lebih lanjut, ia menjelaskan berdasarkan jenisnya, pemeriksaan dibagi menjadi dua, yaitu pemeriksaan kantor, yaitu pemeriksaan yang dilakukan di kantor Direktorat Jenderal Pajak dan pemeriksaan lapangan.

“Pemeriksaan lapangan adalah pemeriksaan yang dilakukan di tempat tinggal atau tempat kedudukan wajib pajak, tempat kegiatan usaha atau pekerjaan bebas wajib pajak, dan/atau tempat lain yang dianggap perlu oleh pemeriksa pajak,” ungkapnya lebih lanjut.

Cecep juga mengatakan bahwa pemeriksaan dilaksanakan untuk menguji kepatuhan pemenuhan kewajiban perpajakan dilakukan untuk satu, beberapa, atau seluruh jenis pajak dalam satu atau beberapa masa pajak, bagian tahun pajak, atau tahun pajak dalam tahun-tahun lalu, maupun tahun berjalan.

Pewarta: Pribadi Dhisa Agung
Kontributor Foto: Azzahra Insan Rusarino
Editor:Trio Nofriadi

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.