Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Makassar mengoptimalkan layanan konsultasi perpajakan pada wajib pajak baik secara daring maupun tatap muka dengan tetap mengikuti anjuran protokol kesehatan di Makassar (Kamis, 25/2). Untuk konsultasi secara tatap muka dalam rangka pemenuhan kewajiban perpajakan, disediakan fasilitas konsultasi yang aman dan nyaman karena telah sesuai dengan standardisasi sarana dan prasana era kenormalan baru.
Bagi wajib pajak yang datang langsung ke kantor pajak dapat menggunakan layanan kunjung pajak terlebih dahulu untuk mengambil nomor antrean sehingga meminimalisasi kontak fisik antar wajib pajak. Fasilitas ruang konsultasi dilengkapi dengan pemasangan sekat pada meja, penyediaan hand sanitizer, penyediaan air purifier di tiap sudut ruangan, serta penerapan imbauan jaga jarak hingga pengukuran suhu tubuh.
Pengurus PT Pelayaran Tonasa Lines Mustari, salah satu wajib pajak terdaftar di KPP Madya Makassar, yang berkunjung langsung untuk berkonsultasi terkait pelaporan pajak menyampaikan apresiasi atas kelengkapan fasilitas yang mendukung selama kegiatan konsultasi berlangsung.
Dengan fasilitas yang sesuai aturan protokol kesehatan menunjang upaya pelaksanaan kewajiban perpajakan yang mengharuskan para wajib pajak untuk berkunjung langsung ke kantor pajak. Penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) secara konsisten di lingkungan kerja dilaksanakan demi kebaikan bersama, baik untuk para petugas pajak maupun stakeholders.
- 20 kali dilihat