
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Batang membuka Layanan di Luar Kantor (LDK) serta Pojok Pajak di beberapa Kecamatan di Kabupaten Batang dan Kabupaten Kendal (25/02/2022). Layanan tersebut dibuka di tujuh kecamatan di Kabupaten Batang dua diantaranya adalah Kecamatan Limpung dan Kecamatan Blado. Untuk Kabupaten Kendal, layanan dapat diakses di lima Kecamatan, yaitu Kecamatan Weleri, Kecamatan Sukorejo, Kecamatan Cepiring, Kecamatan Pegandon, dan Kecamatan Boja. Layanan ini berlokasi di area Kantor Kecamatan.
Layanan ini melayani konsultasi terkait pelaporan SPT Tahunan, pembayaran pajak, lupa EFIN serta konsultasi dengan Account Representative. Adanya pembukaan LDK ini diharapkan dapat mempermudah wajib pajak untuk memenuhi kewajiban perpajakannya.
Para wajib pajak sangat antusias dengan adanya layanan ini. Wajib pajak dapat dengan mudah mengakses layanan perpajakan tanpa harus menempuh perjalanan yang jauh ke kantor pajak.
Layanan di luar kantor ini diadakan pada bulan Januari s.d. April tahun 2022 yang dimulai pukul 09.00 s.d. 14.00 WIB. Seiring meningkatnya kasus penyebaran Covid-19, mulai pertengahan bulan Februari tahun 2022 kegiatan seperti LDK dan Pojok Pajak ditunda sementara sampai situasi kondusif kembali. Wajib pajak dapat mengakses layanan secara online melalui Whatsapp, email, dan sosial media KPP Pratama Batang.
- 249 kali dilihat