Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bengkulu Satu mengunjungi kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP) Bengkulu Tengah di Desa Karang Tinggi, Kecamatan Karang Tinggi, Kabupaten Bengkulu Tengah untuk berdiskusi tentang kualitas data wajib pajak bersama (Selasa, 25/6).

Kunjungan ini bertujuan untuk membahas kembali perjanjian kerja sama antara Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK), dan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah tentang optimalisasi pemungutan pajak pusat dan daerah di Kabupaten Bengkulu Tengah, dengan nomor KEP-126/PJ.08/2023 dan KEP-91/PK.5/2023.

Perjanjian kerja sama ini menjadi dasar penting bagi KPP Pratama Bengkulu Satu dan DPM PTSP Bengkulu Tengah untuk bertukar data dan informasi wajib pajak secara berkala serta memastikan mutu data yang dimiliki.

Kepala Seksi Penjaminan Kualitas Data KPP Pratama Bengkulu Satu, Adhi Heryani, dan Kepala DPM PTSP Bengkulu Tengah, Fajrul Rizki, menyatakan komitmen untuk mendukung optimalisasi pertukaran dan pemanfaatan data dan informasi yang dibutuhkan.

"Bersama KPP Bengkulu Satu, kami saling bertukar data untuk mengoptimalkan pemanfaatan program/kegiatan peningkatan pelayanan kepada masyarakat, pengetahuan dan kemampuan aparat, serta pendampingan dan dukungan kapasitas di bidang perpajakan," kata Fajrul.

Pertukaran data tahunan ini dilakukan secara rutin, khususnya oleh DJP untuk menghimpun data Instansi Pemerintah, Lembaga, Asosiasi, dan Pihak Lain (ILAP). Sinergi antara KPP Pratama Bengkulu Satu dan DPM PTSP Bengkulu Tengah ini merupakan langkah positif dalam mewujudkan tertib perpajakan di Kabupaten Bengkulu Tengah. "Semoga kerja sama ini dapat meningkatkan kepatuhan wajib pajak dan berkontribusi pada peningkatan pendapatan pajak," harap Fajrul.

 

Pewarta: Revanza Almaas
Kontributor Foto: tim dokumentasi
Editor:

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.