Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Unaaha melaksanakan kegiatan Pojok Pajak di kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Konawe (Kamis, 25/3). Pojok Pajak kali ini ditujukan pada Wajib Pajak ASN di lingkungan kompleks perkantoran Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe.

Kegiatan ini merupakan kegiatan Pojok Pajak hari kedua yang diselenggarakan oleh KP2KP Unaaha untuk memudahkan Wajib Pajak ASN di Kabupaten Konawe dalam memperoleh pelayanan perpajakan tanpa harus datang ke kantor pajak. Adapun layanan yang diberikan pada wajib pajak berupa aktivasi atau lupa EFIN (Electronic Filing Identification Number), asistensi pengisian SPT Tahunan, dan konsultasi perpajakan.