Untuk memastikan kelancaran penerimaan pajak menjelang akhir tahun, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cilegon melakukan koordinasi bersama Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (Bank BJB) Cabang Cilegon bertempat di Bank BJB Cilegon (Selasa, 3/12). Pertemuan ini bertujuan meningkatkan pengamanan dalam proses penerimaan pajak yang diperkirakan mencapai puncaknya pada akhir Desember.
Dalam kegiatan yang digelar di kantor Bank BJB Cilegon, hadir perwakilan dari pihak bank yaitu Manajer Operasional Laega Oktora. Laega Oktora, menyampaikan bahwa pihaknya telah mempersiapkan infrastruktur dan prosedur untuk memfasilitasi pembayaran pajak yang optimal.
"Kami telah memastikan sistem berjalan lancar, termasuk keamanan fisik dan siber dalam transaksi," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Pengawasan KPP Pratama Cilegon Nurhabib, menggarisbawahi pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, bank, dan pihak keamanan.
"Pengamanan dalam bentuk patroli dan pengawasan ekstra diharapkan meminimalkan risiko, baik dalam penarikan pajak manual maupun transaksi elektronik," katanya.
Pihak bank juga telah menyiapkan pengamanan tambahan, terutama di sekitar Kantor Bank BJB dan lokasi strategis lainnya. Koordinasi lintas instansi ini menjadi langkah penting untuk memastikan pencapaian target pajak, sekaligus memberikan rasa aman bagi masyarakat yang ingin menunaikan kewajiban pajak. Dengan langkah terpadu ini, Nurhabib berharap proses penerimaan pajak akhir tahun di Kota Cilegon dapat berlangsung aman, lancar, dan mencapai target yang telah ditetapkan.
Pewarta: Jovanka Citra |
Kontributor Foto: Jovanka Citra |
Editor: Satriyono Sejati |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 7 kali dilihat