Kakanwi DJP Kalimantan Selatan dan Tengah (Kalselteng) Cucu Supriatna menyerahkan medali Spectaxcular Virtual Run 5K kepada dua orang perwakilan peserta di Kanwil DJP Kalselteng, Banjarmasin (Senin,18/1). Penyerahan medali ini merupakan puncak acara dari Spectaxcular Virtual Run 5K yang dilaksanakan pada tanggal 24 hingga 31 Desember 2020.

256 peserta yang tersebar di provinsi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah mengikuti kegiatan ini. Para peserta lari diwajibkan untuk menggunggah tangkapan layar (screenshot) yang berisi informasi jarak lari, waktu tempu, dan kecepatan ke tautan yang telah diberikan kepada peserta melalui email.

Setelah penyerahan medali kepada perwakilan peserta Virtual Run, semua medali beserta kartu ucapan terima kasih telah dikirimkan kepada peserta melalui pos. Dalam kartu ucapan tersebut ada ajakan agar wajib pajak segera melaporkan SPT Tahunannya melalui e-Filing.