
Tim penyuluh pajak Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Palopo bekerja sama dengan Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Makale menyelenggarakan kegiatan edukasi e-Bupot Unifikasi secara daring pada Bendahara Instansi Pemerintah se-Kabupaten Toraja dan Toraja Utara (Selasa, 14/10). Tim KPP Pratama Palopo dan KP2KP Makale memandu acara melalui aplikasi zoom meeting langsung dari lokasi masing-masing yakni Kota Palopo dan Kabupaten Tana Toraja.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama, lalu sambutan dari kepala KP2KP Makale Anwar Simorangkir. Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh fungsional penyuluh KPP Pratama Palopo.
Dalam paparannya, pemateri dari KPP Pratama Palopo menjelaskan bahwa nantinya bendahara instansi pemerintah tidak perlu lagi menggunakan aplikasi yang berbeda untuk masing-masing jenis pajak karena dengan e-Bupot Unifikasi para bendahara instansi pemerintah sudah bisa mengakses semuanya dalam satu aplikasi berbasis web.
"e-Bupot Unifikasi ini sudah berbasis web sehingga bendahara instansi pemerintah tidak perlu melakukan instalasi ketika ingin mengaksesnya dan juga sudah mencakup semua aplikasi SPT Masa yang sebelumnya digunakan," tutur Abid salah satu fungsional penyuluh KPP Pratama Palopo yang berperan sebagai pemateri.
Acara lalu dilanjutkan dengan sesi tanya jawab serta diskusi antara pemateri dan peserta edukasi perpajakan. Para peserta edukasi nampak antusias mengikuti kegiatan ini dilihat dari banyaknya pertanyaan-pertanyaan yang diajukan. Para pemateri pun dapat menjawab sekaligus menjelaskan hal-hal yang ditanyakan oleh para peserta.
Edukasi kali ini sendiri diadakan guna memberikan pemahaman pada seluruh bendahara instansi pemerintah khususnya di lingkungan Kabupaten Toraja dan Toraja Utara terkait aplikasi e-Bupot Unifikasi terbaru yang akan menggantikan aplikasi-aplikasi SPT Masa yang sebelumnya digunakan.
- 18 kali dilihat