Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Polewali mengadakan kegiatan Tax Goes to School (TGTS) dengan menggandeng siswa siswi dari Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Polewali (Jumat, 13/8). TGTS kali ini dilaksanakan secara tatap dengan memperhatikan protokol kesehatan seperti penggunaan masker dan pengaturan kursi dan meja yang disesuaikan dengan prinsip penjarakan sosial (social distancing) di salah satu ruang kelas di SMPN 1 Polewali, Kabupaten Polewali Mandar.

Kegiatan diisi dengan pemberian materi, diselingi dengan permainan dan kuis berhadiah. Para murid terlihat sangat antusias dan menikmati progam kegiatan hingga acara selesai. “Kegiatan hari ini sangat menyenangkan sekali, apalagi cara penyampaian dari kakak pemateri juga sangat ringan sehingga kami tidak merasa bosan untuk menyimak,” ujar Shadiq salah satu peserta kegiatan TGTS.

Pihak KP2KP Polewali menyampaikan bahwa melalui pelaksanaan TGTS ini para siswa dibimbing untuk menumbuhkan kesadaran pajak dan mengerti pentingnya pajak untuk masa depan bangsa sehingga kelak saat dewasa nanti dapat berkontribusi kepada negara Indonesia, khususnya dalam bidang perpajakan.