
Peringati Hari Pajak, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kolaka melalui acara DJP Peduli Anak Yatim memberikan santunan kepada Yayasan Panti Asuhan Sabri Kota Kendari (Rabu, 10/7).
Acara yang menjadi rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Pajak 14 Juli ini dimulai dengan sambutan oleh Ketua Yayasan, melalui sambutannya H. M. Saing DS mengucapkan selamat memperingati Hari Pajak, serta berterima kasih sebesar-besarnya kepada Direktorat Jenderal Pajak khususnya pegawai KPP Pratama Kolaka karena telah peduli kepada Anak Yatim di Panti Asuhan Sabri Kota Kendari.
Kemudian KPP Pratama Kolaka yang diwakili oleh Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi II, Andi Sapri secara simbolis memberikan santunan yang diterima langsung oleh Ketua Yayasan. Santunan yang diberikan berupa uang tunai dan peralatan sekolah ini merupakan dana sukarela dari seluruh pegawai.
Tak hanya materi, perwakilan pegawai juga berbagi kebahagiaan kepada anak-anak Panti Asuhan melalui permainan agar mereka tetap ceria dan semangat. Acara ditutup dengan doa dan berfoto bersama. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa kepedulian kita kepada sesama untuk saling berbagi. Sama halnya dengan pajak, berbagi untuk negeri.
- 16 kali dilihat