Melanjutkan edukasi Coretax kepada wajib pajak, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Pluit mengadakan kegiatan edukasi Coretax Tahap II. Kegiatan ini dilaksanakan setiap minggunya pada hari Rabu di aula KPP Pratama Jakarta Pluit, di Jalan Lodan No 3 Ancol, Pademangan, Jakarta Utara (Rabu, 6/11).

Rangkaian kegiatan edukasi Coretax Tahap II sudah berlangsung pada tanggal 23 Oktober, 30 Oktober dan 6 November. Peserta kegiatan adalah 20 Wajib Pajak Badan dengan empat Edukator KPP Pratama Jakarta Pluit setiap kegiatan.

Sosialisasi dibuka kata sambutan dan arahan Kepala Seksi Pengawasan II sekaligus Koordinator Tim Edukator Nur Hidayat. “Selama ini Bapak Ibu dalam menjalani kewajiban perpajakan pasti selalu buka tutup banyak aplikasi, mulai dari e-Faktur, DJP Online, web e-Faktur, dan lainnya. Dengan adanya Coretax ini bisa memudahkan Bapak dan Ibu semua karena nantinya semua layanan perpajakan akan tersedia di satu aplikasi saja,” ucap Nur Hidayat. 

Acara dilanjutkan pemaparan materi serta simulasi dan praktik aplikasi yang antara lain berupa materi perubahan data wajib pajak, deposit pajak, pembayaran pajak, faktur pajak, e-Bupot, Surat Pemberitahuan (SPT) Masa Pajak Penghasilan (PPh) dan Pajak Pertambahan Nilai (PPN), serta SPT Tahunan yang disampaikan Tim Edukator Coretax KPP Pluit. Kemudian dilanjutkan diskusi dengan peserta mengenai pemaparan materi yang telah dipaparkan dan kendala yang ditemui ketika melakukan simulasi.

“Terima kasih Bapak dan Ibu yang sudah hadir dalam kegiatan edukasi. Semoga materi yang didapatkan hari ini dapat berguna dan jika ada yang ingin ditanyakan terkait materi hari ini dapat menghubungi di nomor layanan helpdesk atau datang langsung ke kantor kami,” tutup Sri Mulyani.

Kegiatan yang berlangsung selama 3 jam ini ditutup dengan melaksanakan sesi foto bersama wajib pajak yang hadir dalam edukasi.

Pewarta: Jasnita S
Kontributor Foto: Jasnita S
Editor: Gusmarni Djahidin

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.