Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Surabaya Genteng menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Relawan Pajak Relawan Pajak Untuk Negeri (Renjani) di Aula Lantai 7, Gedung Graha Pasific, Surabaya (Rabu, 31/1). Renjani merupakan program yang diusung oleh Direktorat Jenderal Pajak sebagai sarana edukasi perpajakan yang melibatkan Mahasiswa serta Non Mahasiswa sebagai aktor pematerinya.

“Tugas Relawan Pajak salah satunya melakukan asistensi wajib pajak dalam melaporkan SPT Tahunan. Bantuan adik-adik sekalian sangat berharga. Pastikan untuk selalu ikhlas dalam melayani wajib pajak tanpa mengharapkan imbalan,” ujar Sriadi Setyanto, Kepala KPP Pratama Surabaya Genteng dalam sambutannya.

Relawan Pajak yang mengikuti pembekalan sebanyak 20 mahasiswa. Materi yang disampaikan Penyuluh KPP Pratama Surabaya Genteng meliputi tugas Relawan Pajak serta tata cara pengisian dan pelaporan SPT Tahunan 1770 S dan 1770 SS untuk karyawan.

Penyuluh Pajak Diah Gumelar Andayani menerangkan secara singkat peran Relawan Pajak sebagai edukator di bidang perpajakan dengan ikut serta dalam kegiatan penyuluan pajak serta memproduksi dan mengamplifikasi konten- konten media sosial yang berhubungan dengan edukasi perpajakan.

Relawan Pajak juga diberikan materi tata cara pengisian dan pelaporan SPT Tahunan 1770 S dan SPT Tahunan 1770 SS bagi Orang Pribadi Karyawan Penyuluh Pajak Andini. Dalam penyampaiannya, Para peserta kegiatan mendapatkan bimbingan dari Andini saat mempraktikkan pengisian laporan SPT Tahunan melalui laman djponline.pajak.go.id.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan bingkisan bagi seluruh peserta. Tim Pelayanan dan Penyuluhan KPP Pratama Surabaya Genteng berharap kegiatan ini dapat menjadi landasan bagi Relawan Pajak turut serta menjalankan tugas mengedukasi masyarakat.

Pewarta: Zahara Afra Al Hambra
Kontributor Foto: Andini
Editor: Fahmi Syuhada

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.