Juru Sita Pajak Negara (JSPN) Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tebing Tinggi Jannes Hutagalung didampingi Pelaksana Seksi Pemeriksaan, Penilaian, dan Penagihan (P3) KPP Pratama Tebing Tinggi Ronaldo Panjaitan mengunjungi Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pematangsiantar, Pematangsiantar (Rabu, 25/8).

Dalam kegiatan tersebut, JSPN KPP Pratama Tebing Tinggi meminta jadwal waktu dan tempat pelelangan kepada KPKNL Pematang Siantar. Barang Sitaan yang akan dilelang adalah berupa sepeda motor milik wajib pajak yang telah disita sebelumnya. "Kegiatan pengajuan lelang ini dilakukan sebagai penambah penerimaan negara dari pemanfaatan kembali barang sitaan dari wajib pajak," tutur Jannes Hutagalung.