KPP Pratama Bontang melakukan kegiatan peresmian dan pembukaan pelayanan perdana di Pos Pelayanan Muara Wahau, Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur (Selasa, 18/2). Pos Pelayanan ini merupakan unit KPP Pratama Bontang yang berada di Kabupaten Kutai Timur, selain Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) yang berada di kecamatan Sangatta. Kepala KPP Pratama Bontang, Windu Kumoro, bersama Kepala Seksi Pemberdayaan masyarakat dan kesejahteraan sosial Kecamatan Muara Wahau serta Pimpinan CU Mitra Buana, Soni, bersama Meresmikan dan membuka pos pelayanan Muara Wahau.

Berlokasi di Kantor CU Mitra Mandiri, Jalan Poros Muara Wahau, Kutai Timur, Pos Pelayanan ini diproyeksikan mampu menjangkau banyak wajib pajak yang berada di bagian utara Kabupaten Kutai Timur seperti Kecamatan Muara Wahau, Kecamatan Kongbeng dan Kecamatan Miau Baru. Wajib pajak yang berada di wilayah ini didominasi oleh perkebunan kelapa sawit yang tersebar luas di sekitaran Muara Wahau dan toko sembako yang berjejer di jalan Poros Muara Wahau.

Mengingat sebagian Wajib Pajak KPP Pratama Bontang yang didominasi di Kutai Timur dengan jarak cukup jauh dan akses yang masih terbatas dari KPP Pratama Bontang dan KP2KP Sangatta, pos pelayanan ini memudahkan setiap wajib pajak agar mendapatkan pelayanan dan edukasi perpajakan dengan lebih dekat dan cepat. Sebagian Pegawai KPP Bontang mulai dari pelaksana hingga Account Representative ditugaskan bergilir tiap minggu untuk melayani wajib pajak yang datang ke Pos Pelayanan Muara Wahau.