“Pajak Kite, Nek Kite!”, sebuah slogan yang diteriakkan oleh seluruh peserta Tax Goes to Shool (TGTS) yang diadakan oleh Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Pagar Alam di SMP Negeri 1 Pagar Alam (Kamis, 29/8). Slogan tersebut memiliki arti “Pajak Kita, Milik Kita!” yang merupakan Bahasa Daerah Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan.
TGTS merupakan kegiatan penyuluhan yang diadakan setiap tahunnya dan menjadi sarana untuk memperkenalkan perpajakan serta memupuk kesadaran pajak sejak dini kepada pelajar selaku generasi penerus bangsa.
Kegiatan TGTS yang diadakan oleh KP2KP Pagar Alam kali ini dikemas dengan memadukan materi perpajakan dengan alat peraga dalam sebuah misi permainan. Hal ini sejalan dengan penerapan Kurikulum Merdeka yang merupakan kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam dengan konten yang lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi.
Dalam kegiatan TGTS ini, seluruh siswa dibagi menjadi 5 kelompok yang terdiri dari 6 orang pada tiap-tiap kelompoknya. Setiap kelompok akan menyelesaikan 6 misi pemahaman secara berurutan dan serentak, serta akan mendapatkan poin apabila telah menyelesaikan tiap-tiap misi tersebut. Poin-poin yang telah didapatkan akan diakumulasi dan kelompok yang memiliki total poin tertinggi akan menjadi pemenang dalam permainan pembelajaran ini.
Misi pertama, siswa diberikan pemahaman pajak dasar serta penjelasan terkait proses pendaftaran NPWP. Di akhir misi ini, siswa diberikan NPWP Dummy sebagai tanda bahwa mereka telah berhasil mendaftarkan NPWP.
Misi kedua, siswa bermain peran menjadi Pengusaha UMKM Kedai Kopi dan memiliki omzet setiap bulannya. Setiap kelompok diminta membuat 2 minuman kopi dengan alat dan bahan yang telah disediakan dalam waktu 5 menit.
Misi ketiga, setiap kelompok diminta untuk menghitung pajak atas omset yang dimilikinya sebagai usahawan (UMKM).
Misi keempat, setiap kelompok diminta untuk membuat Billing pembayaran Pajak dan membayarnya pada Bank atau Kantor Pos.
Misi kelima, siswa diminta untuk melaporkan SPT Tahunannya.
Misi keenam, sebagai misi penutup untuk pengulangan materi dan evaluasi, siswa mengikuti kuis cepat-tepat terkait materi yang telah dipelajari dari misi pertama hingga misi kelima.
Semua bahan dan alat peraga dalam permainan ini merupakan sebatas keperluan pembelajaran agar target pemahaman terkait materi perpajakan dapat diterima dengan baik dan menyenangkan oleh para siswa.
Kegiatan TGTS kali ini diakhiri dengan pembagian hadiah bagi para pemenang dan dilanjutkan dengan foto bersama.
Pewarta: Lia Anggraeni |
Kontributor Foto: Lia Anggraeni |
Editor: |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 12 kali dilihat