Kantor Wilayah DJP Sumatera Utara II (Kanwil DJP Sumut II) dan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Pematang Siantar (KPP Pematang Siantar) menggelar kegiatan Business Development Services (BDS) di Lapangan KPP Pratama Pematang Siantar, Kota Pematangsiantar (Jumat, 6/12). Kegiatan ini dilaksanakan bekerja sama dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Pematang Siantar dan Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Pemerintah Kota Pematang Siantar.
Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Kanwil DJP Sumut II diwakili Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Vivi Rosvika.
Dalam sambutannya, Vivi menyampaikan terima kasih kepada 37 UMKM yang turut serta mengikuti rangkaian kegiatan BDS. “Kami berharap kegiatan ini dapat menambah kompetensi dan kesadaran pajak pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). BDS menjadi wadah memperkenalkan produk unggulan UMKM Kota Pematangsiantar,” ucapnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan, gelar wicara dengan narasumber yang berasal dari Kantor Perwakilan Bank Indonesia Pematangsiantar diwakili Andriansyah, Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Pemerintah Kota Pematangsiantar diwakili Kepala Analis Bimbingan Usaha Dra. Esther T.M. Purba, dan KPP Pematang Siantar diwakili Desi.
Gelar wicara ini membahas peran pemerintah dan insentif yang diberikan kepada pelaku UMKM dalam usaha meningkatkan keterampilan wirausaha wajib pajak, yang merupakan Wajib Pajak Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah.
Dalam kegiatan ini, pelaku UMKM juga berkesempatan memasarkan produknya dalam bazar yang diikuti pegawai Kanwil DJP Sumut II, KPP Pratama Pematang Siantar, dan masyarakat umum.
Pewarta: Bhakti Ary'son Phillind Sinaga |
Kontributor Foto: Bhakti Ary'son Phillind Sinaga dan Anggie Fahira Saragih |
Editor: |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 9 kali dilihat