Tim asistensi Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Gorontalo membantu karyawan Aston Gorontalo Hotel and Villas lapor SPT Tahunan di aula hotel tersebut, Gorontalo (Selasa, 30/3). Acara yang bertema Ngisi Bareng (Ngibas) ini dihadiri oleh pegawai KPP Pratama Gorontalo, relawan pajak Universitas Negeri Gorontalo, General Manager Aston Alain John-John Siwy, HRD Aston Rahmat Hidayat Latif, dan tiga puluh karyawan hotel Aston.

Kegiatan dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Para karyawan diarahkan untuk melaporkan SPT Tahunan melalui e-Filing dengan gawai masing-masing. Setelah acara ini, General Manager Aston Alain John-John Siwy berharap karyawan Aston Gorontalo Hotel and Villas bisa lapor SPT Tahunan Orang Pribadi secara mandiri dan lapor lebih awal agar lebih nyaman.