
Kementerian Keuangan Provinsi Sumatera Utara melaksanakan kegiatan Press Conference Pemulihan Ekonomi Nasional dan Perkembangan Pendapatan dan Belanja Negara di Sumatera Utara Tahun secara daring melalui aplikasi zoom di ruang rapat Kanwil DJP Sumatera Utara I (Jumat, 23/7).
Kegiatan dilakukan secara daring melalui aplikasi zoom meeting dan live YouTube dengan mengundang peserta yang berasal dari seluruh Kementerian Negara/Lembaga, Pemerintah Daerah, Insan Pers dan Jajaran Kementerian Keuangan di Provinsi Sumatera Utara.
Sekretaris Jenderal Kementerian Keuangan, Bapak Heru Pambudi, akan menyampaikan Keynote Speech sebagai pembuka kegiatan. Dilanjutkan penyampaian press conference yang disampaikan secara bersama-sama oleh Kakanwil DJPb Prov. Sumut, Bapak Tiarta Sebayang selaku Kepala Perwakilan Kemenkeu Prov. Sumatera Utara, Kakanwil DJP Sumut I Bapak Eddy Wahyudi, Kakanwil DJP Sumut II Bapak Anggrah Warsono, Plt Kakanwil DJBC Sumatera Utara Bapak Ambang Priyonggo dan Kakanwil DJKN Bapak Teddy Syandriadi.
Pelaksanaan ABPN hingga Semester I tahun 2021 di Sumatera Utara terjaga sejalan dengan mulai membaiknya aktivitas ekonomi. Realisasi Belanja Pemerintah Pusat di Sumatera Utara mencapai Rp8,54 Triliun dengan tingkat realisasi sebesar 39,32 persen. Tingkat realisasi tersebut meningkat 7,8 persen dari periode yang sama di tahun 2020.
Realisasi Penerimaan Negara sektor Pajak hingga Semester I tahun 2021 di Sumatera Utara mencapai Rp10,29 Triliun atau sebesar 40,80 persen dari target penerimaan pajak. Realisasi penerimaan pajak tersebut tumbuh 2,99 persen dari periode yang sama di tahun 2020. Pertumbuhan kinerja penerimaan pajak tersebut mengindikasikan pertumbuhan konsumsi dan pemulihan kegiatan ekonomi di regional Sumatera Utara.
Kinerja APBN di Sumatera Utara konsisten dimaksudkan untuk mendorong laju perekonomian. Dengan konsistensi konsumsi pemerintah, diharapkan membawa efek berantai pada sisi penawaran, untuk tetap terjaga dan tumbuh. Perbaikan dan pemulihan ekonomi mulai tercermin pada peningkatan Penerimaan Negara.
- 24 kali dilihat