Dalam rangka mengamankan penerimaan pajak tahun 2024 ini, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sorong melakukan koordinasi dan konsolidasi dengan beberapa instansi pemerintah (Rabu, 11/12). Kepala Seksi Pengawasan III KPP Pratama Sorong Sylvia Martina Hapsari bersama tim mengunjungi Kantor Pelayanan Perbendaharaan (KPPN) Fakfak di Jalan DPRD, Kelurahan Fakfak Selatan, Distrik Fakfak, Kabupaten Fakfak.

Dalam kunjungan tersebut, Sylvia disambut oleh Kepala KPPN Fakfak Samsudin yang didampingi oleh Kepala Seksi Bank Firman Cahya Anamalohi Poceratu dan Kepala Seksi Pencairan Dana dan Manajemen Satker KPPN Fakfak Yonas Kusuma Mangende. Dalam kunjungan tersebut, Sylvia menyampaikan tujuannya untuk konfirmasi data perkembangan penyerapan anggaran yang telah dilakukan oleh instansi vertikal yang berada di Kabupaten Fakfak.

Samsudin menyambut baik kunjungan tersebut dan siap membantu untuk menyediakan data-data yang diminta oleh KPP Pratama Sorong.

“Kami siap membantu untuk menyediakan data yang diminta dan akan kami siapkan secepatnya,” ujar Samsudin

Dalam kesempatan yang sama, Samsudin juga menyampaikan kegiatan yang telah dilakukan oleh KPPN Fakfak selama tahun 2024 dan juga membahas tentang rencana rekonsiliasi pajak bersama Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Fakfak yang akan dilaksanakan di bulan Desember ini.

“Semoga dengan sinergi ini dapat mengamankan penerimaan, khususnya dari perpajakan di Kabupaten Fakfak ini dan semoga target penerimaan KPP Pratama Sorong bisa tercapai,” ujar Samsudin.    

 

Pewarta: Rendra Santika
Kontributor Foto: Johar Al Bugis
Editor: Ricky F. Argamaya

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.