Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Parepare menjadi tuan rumah acara peringatan Hari Oeang Republik Indonesia (HORI) ke-75 di Kota Parepare (Jumat, 29/10). Selain KPP Pratama Pare, peserta terdiri dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN), Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPP BC), dan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL).
Rangkaian acara diawali dengan kegiatan Senam Sehat Bersama pada pukul 07.00 WITA, kemudian dilanjutkan dengan acara donor darah di Aula KPP Pratama Parepare.
Pihak KPP Pratama Parepare menyampaikan bahwa antusiasme yang tinggi membuktikan bahwa pandemi bukanlah halangan untuk terus mewujudkan sinergi.
Dengan adanya peringatan HORI yang diadakan setiap tahunnya oleh seluruh instansi kemenkeu, pihak KPP Pratama Parepare berharap mampu bekerja sama dalam menghimpun penerimaan serta mengelola keuangan negara di segala kondisi dan situasi.
- 16 kali dilihat