Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pandeglang dan Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Rangkasbitung membuka layanan konsultasi Program Pengungkapan Sukarela (PPS) di Klinik  Kartini Lobby Rabinza, Rangkasbitung (Selasa, 27/6).

Beberapa warga di sekitar Kabupaten Lebak dan Rangkasbitung hadir di lokasi pojok pajak untuk mendapatkan asistensi dalam mengikuti PPS yang akan segera berakhir di 30 Juni 2022.