Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Dua Jakarta Utara mendorong kegiatan edukasi perpajakan melalui sosialisasi One on One dengan mendatangi lokasi usaha wajib pajak sesuai alamat terdaftar (Senin, 2/10).
Ferry Nando Sandhorra dan Ari Subroto, Petugas Penyuluh Pajak KPP Madya Dua Jakarta Utara mengunjungi wajib pajak PT. Tektonindo Henida Jaya dan PT. Pelayaran Flora Bahari Marine Services yang bergerak dalam bidang jasa pengurusan transportasi.
Menurut Ferry, sasaran kegiatan sosialisasi adalah wajib pajak yang belum memenuhi kewajiban perpajakan dengan benar, termasuk dalam hal pembayaran dan pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) masa maupun SPT tahunan. Kegiatan edukasi One on One merupakan langkah pendekatan untuk memberikan pemahaman kepada wajib pajak mengenai kewajiban perpajakan yang harus dilaksanakan,” terang Ferry.
Melalui kegiatan ini, Ferry berharap wajib pajak dapat lebih memahami kewajiban perpajakan sehingga tingkat kepatuhannya meningkat. ”Selain itu, ketidakpatuhan wajib pajak dalam hal pelaporan maupun pembayaran, yang disebabkan oleh kelalaian, ketidakpahaman, atau faktor lain di masa mendatang tidak akan terjadi,” pungkas Ferry.
Pewarta: Dwiki Rosihadi Perwira |
Kontributor Foto:Dwiki Rosihadi Perwira |
Editor: Gusmarni Djahidin |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 7 kali dilihat