Kampanye simpatik Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan dan Senam Bareng Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Gorontalo yang dilaksanakan di Gelanggang Olah Raga Nani Wartabone berlangsung meriah (Minggu, 18/3). Acara yang diselenggarakan dengan tajuk Spectaxcular itu menghadirkan suasana yang mengundang para khalayak untuk ikut dalam keseruannya.
Kepala KPP Pratama Gorontalo, Ahmad Tirto Nugroho usai pimpin Gowes Pajak keliling Kota Gorontalo, membuka acara dan menjelaskan, bahwa selain senam bareng, Spectaxcular dilaksanakan untuk melayani wajib pajak di wilayah Gorontalo. Dengan dibukanya Pojok Pajak, wajib pajak bisa memanfaatkannya untuk mendapat pelayanan perpajakan berupa konsultasi langsung dan asistensi pelaporan SPT Tahunan melalui e-filing.
Tak hanya sampai disitu, Spectaxcular pun mengadakan sesi bagi-bagi hadiah untuk peserta Spectaxcular yang beruntung. Tersedia juga arena Photobooth bagi yang ingin mendokumentasikan momen Spectaxcular dengan maskot Kojib yang menemani.
KPP Pratama Gorontalo berharap animo masyarakat pada acara kali ini dapat mendorong tercapainya tujuan kampanye simpatik SPT Tahunan KPP Pratama Gorontalo yaitu supaya masyarakat gorontalo yang sudah ber-NPWP segera melaksanakan kewajibannya, yakni melaporkan SPT Tahunannya sebelum 31 Maret 2018 untuk Orang Pribadi dan 30 April 2018 untuk Wajib Pajak Badan.
Acara ditutup dengan sesi Penandatanganan Pakta integritas oleh seluruh pegawai KPP Pratama Gorontalo sebagai komitmen kinerja yang optimal dengan tetap berlandaskan integritas dalam mengemban pekerjaan dan menghimpun 100% target penerimaan tahun 2018.
- 54 kali dilihat