
Kepala Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Bontosunggu melakukan kunjungan kerja ke Kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Jeneponto di Jalan Sultan Hasanuddin, Binamu (Rabu, 8/2). Kunjungan ini guna menyambung sinergi dengan instansi pemerintah kabupaten Jeneponto. Bertujuan untuk membahas mengenai Pelaporan SPT Tahunan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Pariwisata dan Pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Kepala KP2KP Bontosunggu, Aries Harto Malik bertemu langsung dengan Kepala Dinas Pariwisata Jeneponto. Dalam pertemuan tersebut, Kepala KP2KP Bontosunggu berharap agar Dinas Pariwisata bisa menjadi contoh bagi ASN yang lain dan masyarakat dalam memenuhi kewajiban perpajakannya. Kewajiban yang dimaksud adalah Pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi yang akan berakhir 31 Maret 2023. Selain itu, Aries Harto Malik juga menyampaikan terkait Penggunaan NIK sebagai NPWP yang merupakan amanat Undang-undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU HPP) yang sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 112/PMK.03/2022 penggunaan NPWP dengan format baru (16 digit) berlaku terhitung sejak tanggal 14 Juli 2022, dan wajib digunakan untuk layanan administrasi perpajakan terhitung mulai anggal 1 Januari 2024.
“Saya selaku Kepala Dinas Pariwisata sangat berterima kasih kepada KP2KP Bontosunggu atas ajakan untuk melakukan asistensi Pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi seluruh pegawai di sini, sekaligus Pemadanan NIK menjadi NPWP. Untuk kegiatannya nanti, kami akan mengirim surat permohonan secara resmi ke KP2KP Bontosunggu, dan mohon agar kiranya kami dibantu Pak,” ujar Ibu Elly Asriani Arief selaku Kepala Dinas Pariwisata Jeneponto. Kepala Dinas Pariwisata juga menyampaikan beberapa objek wisata di Kabupaten Jeneponto jauh lebih meningkat dan patut untuk dikunjungi bersama keluarga maupun sanak saudara.
Aries Harto Malik berharap atas kunjungan ini dapat menghasilkan dampak positif untuk KP2KP Bontosunggu maupun Dinas Pariwisata Kabupaten Jeneponto.
Pewarta: Andi Tenri Akkajeng |
Kontributor Foto:Andi Tenri Akkajeng |
Editor: Letna Helma Lantika Wisda |
- 10 kali dilihat