
Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bontang Hanis Purwanto mengunjungi Kepala Desa Benua Baru Ilir Basir untuk berkoordinasi terkait pelayanan di Pos Pelayanan Pajak Sangkulirang, Kab. Kutai Timur (Rabu, 10/02). Pos Pelayanan Pajak Sangkulirang yang baru saja dibuka bertempat di aula Kantor Desa Benua Baru Ilir.
Dalam kesempatan ini, Kepala KPP Pratama Bontang mengucapkan terimakasih kepada Desa Benua Baru Ilir yang telah menyediakan tempat untuk layanan perpajakan di Sangkulirang.
“Kantor pajak Bontang dan Sangatta mengucapkan terima kasih atas bantuan Desa Benua Baru Ilir yang telah memfasilitasi tim kami agar dapat memberikan layanan perpajakan di Kecamatan Sangkulirang dan sekitarnya. Kami berharap, masyarakat dapat memanfaatkan pos pelayanan ini secara maksimal dan sinergi yang telah dibentuk Pajak Bontang dan Sangatta dengan pemerintah daerah Sangkulirang dapat terjaga sehingga memaksimalkan penerimaan pajak di wilayah ini,” ungkapnya.
Kepala Desa Benua Baru Ilir juga menyampaikan ungkapan terima kasih atas dibukanya pelayanan perpajakan di Sangkulirang. “Kami selaku perwakilan Desa Benua Baru Ilir mengucapkan terima kasih dan siap membantu keperluan tim layanan perpajakan. Selama ini kami melihat masyarakat harus menempuh perjalanan 4 sampai 5 jam ke kantor pajak Sangatta hanya untuk mendaftar NPWP. Tetapi untuk sekarang, kami dapat bersyukur, dengan adanya pos pajak ini, kami merasa terbantu dan akan memanfaatkannya secara maksimal,” tutur Basir.
Pihak KPP Pratama Bontang berharap dengan dibukanya pos pelayanan perpajakan di Sangkulirang ini dapat melayani keperluan perpajakan di lima Kecamatan yaitu Sangkulirang, Kaliorang, Sandaran, Kaubun dan Karangan. Pelayanan yang diberikan juga akan memaksimalkan potensi pajak di daerah daerah ini.
- 18 kali dilihat