
Sejumlah lima puluh perwakilan Raudhatul Athfal (RA) se-Kota Tasikmalaya mengikuti kegiatan edukasi perpajakan dan asistensi pelaporan SPT Tahunan 1771 di Aula Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tasikmalaya, Jalan Sutisna Senjaya No. 154, Cikalang, Tasikmalaya, Jawa Barat (Senin, 21/8). Kegiatan edukasi dan asistensi dilaksanakan oleh Penyuluh Pajak KPP Pratama Tasikmalaya Ai Widiawati dan Esti Yashintasari.
Perlu diketahui, RA merupakan lembaga pendidikan Islam anak usia dini setara dengan Taman Kanak-Kanak (TK). Sebelum kegiatan asistensi dimulai pukul 09.00 WIB, Tim Penyuluh Pajak terlebih dahulu memaparkan materi mengenai berbagai kewajiban perpajakan yang harus dipenuhi RA sebagai Wajib Pajak Badan. Selanjutnya, peserta melakukan aktivasi EFIN dan registrasi akun DJP Online di pajak.go.id. Peserta yang datang juga telah membawa dokumen pendukung yang dibutuhkan untuk pengisian SPT Tahunan secara online berupa laporan keuangan.
“Untuk pengisian SPT Tahunan secara online, saya belum bisa. Jadi di acara ini, saya ingin mengetahui bagaimana cara pengisian yang benar sesuai aturan,” tutur Yuniar, perwakilan RA Al-Ishlah Kota Tasikmalaya.
Tim Penyuluh KPP Pratama Tasikmalaya dengan sigap memberikan asistensi hingga wajib pajak terakhir pukul 12.00 WIB.
“Kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun karena ada sejumlah RA yang memiliki NPWP aktif namun belum menyampaikan SPT Tahunan secara online. Harapan kami, RA se-Kota Tasikmalaya dapat menyampaikan SPT Tahunan secara online tepat pada waktunya,” pungkas Penyuluh Pajak Ai Widiawati.
Tim Penyuluh KPP Pratama Tasikmalaya juga berencana menyelenggarakan kegiatan serupa untuk menyasar RA yang berada di wilayah kabupaten agar seluruh RA di Tasikmalaya dapat memahami cara penyampaian SPT sekaligus hak dan kewajiban perpajakannya.
Pewarta: Krisanty A. A. |
Kontributor Foto: Krisanty A. A. |
Editor:Sintayawati Wisnigraha |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 11 kali dilihat