Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Samarinda Ilir mengunjungi kantor PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam di daerah Karang Mumus, Samarinda Kota (Rabu, 19/01). Emri Mora Singarimbun, Kepala KPP Pratama Samarinda Ilir dan tim disambut langsung oleh Direktur PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam Alex Salim.

"Kunjungan dalam rangka penyampaian apresiasi ini didasari atas besarnya kontribusi yang diberikan oleh PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam terhadap pencapaian penerimaan KPP Pratama Samarinda Ilir," tutur Emri.

Emri dan tim membawa beberapa suvenir dan piagam bagi PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam. Emri mengucapkan terima kasih kepada PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam karena telah menjadi salah satu kontributor terbesar terhadap penerimaan negara khususnya KPP Pratama Samarinda Ilir tahun 2021. "Saya juga menyampaikan permintaan maaf apabila layanan KPP Pratama Samarinda Ilir masih kurang dari harapan," tambahnya.

Di kesempatan ini, Staf Keuangan PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam juga menyempatkan berkonsultasi mengenai NPWP yang digunakan oleh orang lain, yang merupakan salah satu kendala yang dihadapi oleh PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam. Emri menyarankan apabila kejadian berulang kembali, Alex dan tim dapat memanfaatkan rekening koran dan mengecek dari pihak ketiga.

Sebelum kembali, Emri berharap agar usaha PT Pelayaran Dalam Negeri Bunganusa Mahakam semakin maju dan dapat saling mengingatkan dalam pelaksanaan kewajiban perpajakan.