
KPP Pratama Pangkalan Kerinci menggelar kegiatan asistensi pelaporan SPT Tahunan kepada jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Pelalawan, dalam hal ini Kepala Kepolisian Resor Pelalawan (Kapolres Pelalawan) beserta anggota bertempat di Ruang Aula Polres Pelalawan (Kamis, 16/2).
Kegiatan tersebut dilakukan agar dapat menjadi trigger bagi seluruh masyarakat Pelalawan untuk segera melaporkan SPT Tahunan. Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Kepolisian Resor Pelalawan AKBP Guntur Muhammad Thariq, Fungsional Penyuluh Odor Sihombing, serta beberapa Account Representative KPP Pratama Pangkalan Kerinci.
Guntur menyambut baik tim dari KPP Pratama Pangkalan Kerinci dalam pendampingan pelaporan SPT Tahunan sekaligus asistensi kepada para anggota Kepolisian Resor Pelalawan.
“Saya sangat mengapresiasi atas bantuan tim dari Kantor Pajak Pangkalan Kerinci terkait pelaporan SPT Tahunan, saya juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas waktu dan kesempatannya untuk hadir sekaligus memberikan edukasi perpajakan kepada kami semua,” ungkap Guntur.
Fungsional Penyuluh, Odor Sihombing menjelaskan terkait cara pelaporan sekaligus pemutakhiran data mandiri.
“Sebelum ke menu pelaporan SPT Tahunan, kita wajib melakukan pemutakhiran data mandiri terlebih dahulu di menu profil dengan memasukkan nomor NIK dan KK,” jelasnya.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan manfaat sekaligus menjadi pemicu bagi masyarakan di seluruh Kabupaten Pelalawan untuk segera melaporkan SPT Tahunan.
Pewarta: Ericha Oktavia Hery |
Kontributor Foto: Tim Dokumentasi KPP Pratama Pangkalan Kerinci |
Editor:Teddy Ferdiansyah P |
- 18 kali dilihat