Kepala Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Dabo Singkep Wardiman melakukan kunjungan kerja ke tiga desa yang berada di Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Rabu, 15/9).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan capaian kepatuhan penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak Penghasilan Tahun Pajak 2020 berbasis wilayah dan penerimaan pajak. Kunjungan ini sekaligus untuk menjalin sinergi dengan para kepala desa yang baru terpilih hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di bulan Agustus 2021, khususnya yang berada di sekitar lokasi KP2KP Dabo Singkep yaitu desa Batu Kacang, Batu Berdaun, dan Tanjung Harapan.
Wardiman menyampaikan permintaan dukungan dan kerja sama kepada pihak perangkat desa. Dia meminta agar perangkat desa mengimbau wajib pajak yang berdomisili di desanya yang sampai dengan awal September 2021 belum melaporkan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi Tahun Pajak 2020, untuk segera menyampaikan SPT Tahunannya secara langsung ke KP2KP Dabo Singkep ataupun melalui kanal lainnya.
Pada kesempatan ini, disampaikan juga undangan edukasi ke wajib pajak yang merupakan warganya bila memerlukan asistensi pengisian SPT. Wajib pajak tersebut diminta untuk datang langsung ke KP2KP Dabo Singkep mulai tanggal 16 September 2021 pada hari dan jam kerja dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat untuk mencegah penyebaran Virus Covid‑19.
- 33 kali dilihat