
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bireuen memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah berupa pemberian piagam penghargaan di Kantor Bupati Kabupaten Aceh Tengah (Rabu, 4/1).
“Kunjungan KPP Pratama Bireuen kali ini merupakan salah satu bentuk apresiasi yang diberikan KPP Pratama Bireuen kepada Kabupaten Aceh Tengah karena telah menjadi kabupaten dengan kontribusi pembayaran pajak dana desa tertinggi tahun 2022 di wilayah kerja KPP Pratama Bireuen,” jelas Kepala KPP Pratama Bireuen Ghulam Ahmad Syafaqi di hadapan Pj. Bupati Kabupaten Aceh Tengah T. Mirzuan. Selain memberikan piagam penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, KPP Pratama Bireuen juga melakukan koordinasi kegiatan pemutakhiran data wajib pajak secara mandiri di lingkungan Kabupaten Aceh Tengah.
Pj. Bupati Aceh Tengah T. Mirzuan menyambut dengan baik kedatangan KPP Pratama Bireuen. Beliau mengatakan bahwa Kabupaten Aceh Tengah akan selalu berusaha untuk memberikan kontribusi terbaik dalam menyokong penerimaan negara.
Pemberian apresiasi kepada Kabupaten Aceh Tengah dan koordinasi terkait pemutakhiran data wajib pajak secara mandiri merupakan bentuk sinergi yang dijalin oleh KPP Pratama Bireuen dan Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak dalam melakukan pemutakhiran data secara mandiri dan menyokong penerimaan negara di wilayah Kabupaten Aceh Tengah dan sekitarnya.
Pewarta: Salshabilah Rimadina P. |
Kontributor Foto: Muhammad Rifai Dalimunthe |
Editor: Bonita |
- 23 kali dilihat