Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Surabaya Mulyorejo kali ini menyambangi Kecamatan Tambaksari guna menyelenggarakan Layanan di Luar Kantor (LDK) di Kota Surabaya (Rabu, 8/3). Wilayah Tambaksari Kota Surabaya menjadi salah satu sentra industri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan pedagang grosir.
LDK kali ini berupa sosialisasi pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK)-Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) serta asistensi pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan melalui e-Filing kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga outsourching di setiap Kelurahan termasuk masyarakat yang sedang hadir di layanan Kecamatan tersebut. Fungsional Penyuluh Pajak KPP Pratama Surabaya Mulyorejo memberikan materi dan aktif dalam sosialisasi serta asistensi pada kegiatan tersebut.
Camat Kecamatan Tambaksari hadir membuka acara didampingi Kepala KPP Pratama Surabaya Mulyorejo sekaligus dilakukan penandatanganan kerja sama terkait layanan perpajakan di Kantor Kecamatan Tambaksari.
Pewarta: oji saeroji |
Kontributor Foto: Oji Saeroji |
Editor: Fahmi Syuhada |
- 12 kali dilihat