Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Pangkajene di Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) memberikan apresiasi berupa pemberian suvenir pada lima orang wajib pajak pertama yang datang untuk melaksanakan kewajiban perpajakannya yaitu melaporkan SPT Tahunan (Senin, 3/1). 

Pihak KP2KP Pangkajene menyatakan bahwa, pemberian suvenir ini dilakukan untuk membangun kepatuhan wajib pajak pada awal tahun 2022. Menurut KP2KP Pangkajene, para wajib pajak pun antusias dalam melaksanakan kewajiban pelaporan SPT Tahunan terlihat dari semangat wajib pajak yang datang mengambil antrean di KP2KP Pangkajene pada saat waktu belum menunjukkan pukul 08.00 WITA.

“Saya datangnya lebih awal pak karena tahun lalu saya datang jam 10 di sini sudah banyak yang antre,” tutur salah satu wajib pajak kepada satuan pengamanan KP2KP Pangkajene yang sedang bertugas di bagian loket antrean.

Petugas Tempat Pelayanan Terpadu (TPT) KP2KP Pangkajene pun menyambut wajib pajak yang datang dengan senyuman serta memberikan pelayanan prima. “Terima kasih atas kontribusinya melaporkan SPT Tahunan, semoga dapat menjadi teladan dan panutan bagi wajib pajak lainnya. Sebagai bentuk apresiasi, kami memberikan suvenir ini kepada ibu,” tutur Herlin, petugas TPT KP2KP Pangkajene.

Dengan pemberian apresiasi ini, pihak KP2KP Pangkajene berharap dapat membangun kesadaran wajib pajak untuk datang lebih awal terutama dalam hal melaksanakan kewajiban perpajakannya yaitu melaporkan SPT Tahunan.