Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nunukan kembali bekerja sama dengan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Nunukan dalam rangka menggalakkan pelayanan pemberian asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan bagi perwira juga anggota TNI yang belum atau terkendala dalam mengakses laman DJP Online ataupun dalam prosesi pelaporan perpajakannya di Kab. Nunukan (Senin, 13/03). KP2KP Nunukan menugaskan Kadri Silawane dan tim untuk terjun langsung ke lokasi pangkalan militer Lanal Nunukan siang hari itu.
Banyak juga perwira TNI yang aktif dalam melaporkan perpajakannya, mengantri dan bahkan saling menjelaskan satu sama lain akan kewajiban perpajakannya masing-masing. Tak lupa, Kadri juga menyerahkan kenang-kenangan berupa piagam kerja sama yang diberikan oleh KP2KP Nunukan kepada pihak Lanal Nunukan atas kegiatan ini.
Pewarta: Trisha Aurel Carissa |
Kontributor Foto: Trisha Aurel |
Editor: Mohamad Ari Purnomo Aji |
- 10 kali dilihat