
Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Parigi melakukan kunjungan kerja ke Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Parigi, kabupaten Parigi Moutong (Senin, 10/1). Kunjungan kerja ini dilakukan dalam rangka untuk melakukan koordinasi dan edukasi serta dialog perpajakan terkait kewajiban pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Pajak Penghasilan (PPh) Orang Pribadi bagi guru dan staf administrasi yang berkerja di SMP Negeri 1 Parigi.
Dalam kegiatan ini, Petugas KP2KP Parigi Leo Lucki Prasetyo dan Renaldy Cendana disambut baik oleh Kepala SMP Negeri 1 Parigi Ikbal Abdul Azis Mairo. Pada kesempatan ini, Ikbal menyampaikan apresiasi atas kedatangan dari tim KP2KP Parigi dalam melakukan koordinasi dan bimbingan teknis dalam pelaporan SPT Tahunan para guru dan staf administrasi sehingga setiap pegawai dapat menyampaikan SPT Tahunannya secara mandiri.
“Biasanya, kami memanfaatkan bantuan jasa operator untuk membantu para pegawai melakukan pelaporan SPT Tahunan, dengan memberikan imbalan atas penggunaan jasanya,” jelas Ikbal.
Dalam kunjungan ini, Leo memberikan penjelasan terkait kewajiban pelaporan SPT Tahunan sebelum bulan Maret berakhir, sekaligus mengimbau bendahara sekolah untuk membuatkan para pegawainya bukti pemotongan pajak atas gaji yang diterima.
“Semakin cepat semakin baik, sehingga pelaporan tidak mepet dengan tenggat tanggal pelaporan,” sambung Leo.
Pada akhir kunjungan, Ikbal berharap dengan kedatangan para petugas KP2KP Parigi ke SMP Negeri 1 Parigi dapat terjalin sinergi dan pertukaran informasi yang terjadi dapat terus berjalan dengan lancar dan optimal.
- 13 kali dilihat