Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Majene melakukan kunjungan kerja dalam rangka koordinasi pelayanan perpajakan ke Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Polewali Mandar, Kabupaten Polewali Mandar (Rabu, 2/2). Kunjungan kerja ini diwakilkan oleh Kepala KPP Pratama Majene dan Kepala Seksi Pelayanan.
Kepala Seksi Pelayanan Bagus Wahyu menjelaskan bahwa tujuan kunjungan ini untuk mengoordinasikan serta mengimbau pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT Tahunan) bagi pegawai DPMPTSP Polewali Mandar.
Bagus menuturkan dalam kunjungan tersebut juga Matheus Adhiatera selaku Kepala KPP Pratama Majene memberitahukan adanya Program Pengungkapan Sukarela (PPS) kepada Kepala DPMPTSP. Selain itu, Matheus juga melakukan monitoring dan evaluasi terkait pelaksanaan loket pajak di DPMPTSP Polewali Mandar serta rencana pembuatan Memorandum of Understanding (MoU) Mall Pelayanan Publik (MPP).
Kunjungan kerja diakhiri dengan pemberian suvenir pajak dari Kepala KPP Pratama Majene kepada Kepala DPMPTSP Polewali Mandar.
- 13 kali dilihat